TNI-POLRI Beri Tali Asih kepada Anak Panti Asuhan di Labuhanbatu*

MUHAMMAD MUHTAR

- Redaksi

Selasa, 22 April 2025 - 15:31 WIB

5015 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

*Labuhanbatu* (Detiktimur) Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan wujud kepedulian sosial, Kasdim 0209/Labuhanbatu Mayor Infanteri SH. Tanjung mewakili Dandim 0209/LB Letkol Infanteri Yudy Ardiyan Saputro, S.I.P., bersama Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., M.H., S.H., melaksanakan kegiatan amal berupa pemberian tali asih kepada anak-anak panti asuhan di dua lokasi berbeda. Senin kemarin (21 April 2025).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan diawali di Panti Asuhan Putra Muhammadiyah yang berlokasi di Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu. Selanjutnya, rombongan melanjutkan kunjungan ke Panti Asuhan Putri Siti Khadijah yang berada di Jalan WR. Supratman No. 36, Rantauprapat, Labuhanbatu.

Baca Juga :  Tumpang-Tindih Wewenang? Ini Alasan Kejaksaan Sebaiknya Tetap Jadi Penuntut!

Dalam sambutannya, Kapolres Labuhanbatu menyampaikan bahwa panti asuhan merupakan bagian penting dari masyarakat yang harus senantiasa mendapat perhatian. “Anak-anak panti asuhan adalah bagian dari kami, TNI dan Polri. Mereka adalah pilar-pilar bangsa di masa depan. Sudah menjadi kewajiban kami untuk menjaga dan merawat mereka sebagaimana mestinya,” ujarnya.

Beliau juga berpesan kepada anak-anak agar terus belajar dengan tekun dan membangun akhlak yang mulia. “Kalian adalah generasi penerus bangsa. Kami yakin, suatu saat nanti kalian akan menggantikan kami untuk membangun negeri ini,” tambahnya.

Baca Juga :  Diduga Menerima Setoran APH Tutup Mata Gudang Ilegal Penimbunan BBM Kebal Hukum

Kegiatan ini disambut dengan suka cita oleh para pengurus panti asuhan. Para pembina Panti Asuhan Putra Muhammadiyah dan Panti Asuhan Putri Siti Khadijah menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan oleh TNI dan Polri kepada anak-anak asuh mereka.

Acara diakhiri dengan penyerahan secara simbolis tali asih kepada masing-masing panti asuhan serta sesi foto bersama sebagai bentuk kenang-kenangan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Labuhanbatu Kompol H. Matondang, S.H., M.H., Pabung Kodim 0209/LB Mayor Infanteri Sofyan Syukri, serta para perwira dari Polres Labuhanbatu dan Kodim 0209/Labuhanbatu. (Muhtar)

Berita Terkait

PT. DONGYANG ASSET MANAGEMEN DIDUGA BERMASALAH MENGENAI PERIJINAN
Membangun Harmoni Pascaramadan: Halal Bihalal Forkopimcam Kadudampit Berlangsung Hangat
Wartawan Hadejabar Menjadi Korban Pengeroyokan Delapan Orang Preman, Saat Bertugas
Cahaya Villa: Pengalaman Staycation Mewah dengan Fasilitas Lengkap di Garut
KJJT sammpang Menunjukkan Kepedeulian Dengan Membagikan 300 Paket Sembako
Sadiman Pakayu Satgas Investel BPI KPNPA RI Khusus Sulawesi Ucapkan “Selamat Atas Jabatan Baru AKBP Candra Kurnia Setiawan, S.I.K.,”
Hari ke-9 Ramadhan, Forum Makassar Info Bagikan 250 Nasi Dos di Jalan Sunu
Aliansi Mahasiswa Pemerhati Hukum Unjuk Rasa di Bandara Sultan Hasanuddin GM. PT Angkasa Pura I Regional V

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 13:14 WIB

Aksi Humanis Kapolres AKBP Rise: Helm Gratis Demi Keselamatan Pengendara

Senin, 21 April 2025 - 08:54 WIB

Kartini Masa Kini: Polwan Polres Pelabuhan Makassar Tanamkan Akhlak Lewat Ngaji di TPA

Senin, 21 April 2025 - 08:53 WIB

Polwan Polres Pelabuhan Makassar Bagi Cokelat di Hari Kartini, Pengendara Tertib Dapat Hadiah!

Minggu, 20 April 2025 - 03:31 WIB

Sijago Merah Hanguskan 17 Rumah Warga di Jalan Abdul Kadir II Makassar

Kamis, 17 April 2025 - 15:52 WIB

Bentuk dari Keperdulian Kebersihan lingkungan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang Bersihkan Pasar Baru bersama warga

Kamis, 17 April 2025 - 14:19 WIB

Mewakili IKA SMANSA 82, Zainal Paliwang Nyatakan Mendukung Andi Ina Kartika Sari Kembali Pimpin IKA SMANSA 2025-2029

Kamis, 17 April 2025 - 11:08 WIB

Sigap dan Peduli, Bhabinkamtibmas Pattunuang Evakuasi Warga Sakit yang Tinggal Seorang Diri di Kosan

Kamis, 17 April 2025 - 11:07 WIB

Kapolsek Jadi Pahlawan Bagi Kakek 71 Tahun yang Kehilangan Modal Dagang

Berita Terbaru