Hingga Saat Ini Pihak Pemenang Gugatan Sengketa kepengurusan Tak Kunjung Mendapatkan Haknya. 

ASWAR

- Redaksi

Selasa, 13 Agustus 2024 - 00:19 WIB

5055 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar detiktimur.com kepengurusan Koperasi Serba Usaha (KSU) Bina Duta Pusat Grosir Butung Makassar kian berlarut-larut. Betapa tidak, hingga kini pihak yang memenangkan sengketa kepengurusan itu tak kunjung mendapatkan haknya.

 

Berdasarkan hasil putusan Peninjauan Kembali (PK), Mahkamah Agung mengabulkan permohonan PK dari HM Irwan Nur Dkk. Putusan itu juga menyatakan bahwa kepengurusan Rahman Mallarangeng Dkk termasuk Rusli Doloking yang saat ini menguasai KSU Bina Duta adalah tidak sah.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Putusan itu juga telah ditindaklanjuti dengan proses eksekusi yang berlangsung pada Kamis (01/08/2024). Proses eksekusi tersebut dikawal oleh ratusan polisi dari Polres Pelabuhan dan Polda Sulsel.

 

“Dengan adanya eksekusi tersebut maka kepengurusan Rusli Doloking Cs dinyatakan tidak sah dan tidak dapat lagi mengatasnamakan KSU Bina Duta,” kata Humas KSU Bina Duta kepengurusan Irwan Nur Dkk, Muhammad Irham Nur saat diwawancarai Minggu (11/08/2024). 

 

Ironisnya, setelah proses eksekusi tersebut, Rusli Doloking hingga saat ini masih melakukan aktivitas di Pasar Butung. Ia bahkan masih melakukan penagihan iuran kepada para pedagang.

Baca Juga :  Polres Pelabuhan Makassar Lakukan Penertiban Kendaraan Roda Empat Yang Kerap Terparkir Disisi Kiri Kanan Jalan. 

 

“Iya betul beberapa pedagang mengaku masih dimintai uang. Itu kan bisa dibilang pungli,” terangnya.

 

Irham pun meminta dengan tegas agar Rusli Doloking segera menghentikan aktivitasnya tersebut dan angkat kaki dari Pasar Butung. Ia juga menegaskan jika Rusli Doloking masih tetap melakukan pungutan kepada para pedagang maka ia akan melaporkan hal tersebut ke polisi.

 

“Kami dari pengurus yang sah menegaskan bahwa pungutan tersebut adalah tindak pidana dan akan kami laporkan kepada pihak yang berwajib,” tegasnya.

 

Selain itu, Irham juga mengimbau kepada para pedagang agar tidak lagi memberikan pembayaran dalam bentuk apapun kepada pihak Rusli Doloking. Hal itu karena Rusli Doloking bukan lagi pengurus sah KSU Bina Duta yang mengelola Pasar Butung.

 

“Kami minta para pedagang di Pasar Butung agar tidak membayar lagi. Karena kalau masih membayar kami sebagai pengurus yang sah menyatakan tidak bertanggung jawab dengan hal tersebut,” jelasnya.

Baca Juga :  Soft Launching Baruga Siamaseang Al-Gazali, Pengelola Bersama FKCA Malingkeri Gelar Syukuran dan Barazanji

 

Terpisah salah seorang pedagang yang berjualan di Pasar Butung mengaku dimintai pembayaran iuran oleh orang suruhan Rusli Doloking. Permintaan pembayaran itu bahkan terkesan dilakukan secara paksa.

 

“Iya betul hari kamis yang lalu ada orangnya datang minta pembayaran. Dia bahkan bilang biar Rp1 atau 2 juta, katanya yang penting dibayar dulu. Mungkin lagi butuh uang,” kata pedagang yang enggan disebutkan namanya tersebut.

 

Tak hanya ihwal pembayaran, salah seorang pedagang lainnya bahkan mengaku diintimidasi dan diancam oleh kelompok Rusli Doloking jika ketahuan berpihak kepada pihaknya Irwan Nur Dkk yang notabene telah memenangkan sengketa kepengurusan KSU Bina Duta Pusat Grosir Pasar Butung.

 

“Iya pak diancam. Kalau tidak menurut kita dikasih keluar,” aku pedagang tersebut.

Sementara itu, Rusli Doloking hingga kini enggan memberikan komentar apapun terkait hal tersebut. Kami telah berupaya menemui dan menghubungi melalui pesan singkat tapi tak memberikan jawaban apapun.*** 

Berita Terkait

Kadis Pendidikan Provinsi Sulsel Iqbal Nadjamuddin Hadiri Rakor DAK Fisik Reguler Bidang SMA Tahun 2024
Bhabinkamtibmas Totaka Rutin Sambang, Hadir di Tengah Masyarakat untuk Jaga Stabilitas Pilkada Serentak
Satpolair Polres Pelabuhan Makassar Gelar Patroli Dialogis , Ingatkan Keselamatan Berlayar dan Dukung Pilkada Serentak
Insiden Runtuhnya Jembatan Pampang, Dinas PU Makassar Berikan Penjelasan Resmi
Sukseskan Pilkada Serentak Personil Polsubsektor Sangkarrang Bersama TNI lakukan Patroli Dialogis
Paparkan Program Pendidikan Gratis, 250 Warga Kelurahan Bontoala Tua Bersorak dan Siap Dukung Seto-Rezki
Wujudkan Pilkada yang Aman dan Kondusif, Polres Pelabuhan Makassar Perketat Pengamanan Kampanye Paslon
Cooling System, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar Bagikan Brosur Kamtibmas Pemilukada

Berita Terkait

Senin, 21 Oktober 2024 - 18:22 WIB

Aktivis Anak Bangsa dan LAKRI Gelar Unras Terkait Adanya Dugaan KKN Oleh Oknum Pejabat UPI

Kamis, 29 Agustus 2024 - 10:34 WIB

Puluhan Aparat Alami Luka-luka Selama Pengamanan Aksi Tolak Revisi RUU Pilkada

Rabu, 3 Juli 2024 - 20:26 WIB

Kenneth Trevi Rilis Single “Nama Terbaik”, Ungkapkan Kasih Sayang Seorang Ibu

Minggu, 10 Maret 2024 - 11:42 WIB

Perayaan hari Raya Nyepi Tahun Saka 1946/Tahun 2024 Masehi, Kota Cimahi Diawali dengan Pawai Budaya

Rabu, 29 Maret 2023 - 05:36 WIB

Exploring the Nutritional Benefits of Fruits in a Healthy and Balanced Diet

Berita Terbaru