Wadansat Brimob Polda Jabar Pimpin Apel Pemberangkatan Latihan Berganda

REDAKSI

- Redaksi

Sabtu, 26 April 2025 - 16:34 WIB

5016 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKTIMUR.COM, JABAR – Bertempat di lapangan apel Mako Satbrimob Polda Jabar, sebanyak 335 personel gabungan dari Bintara Remaja (Baja) dan Tamtama Remaja (Taja) Satbrimob Polda Jabar diberangkatkan untuk mengikuti Latihan Berganda. Apel pemberangkatan dipimpin oleh Wakil Komandan Satuan (Wadansat) Brimob Polda Jabar, AKBP Kuswara, S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh para Pejabat Utama Satbrimob serta para pelatih dan instruktur latihan.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Latihan berganda ini akan berlangsung selama tiga hari, mulai hari ini Sabtu (26/4/2025) hingga Senin (28/4/2025) dan mengambil lokasi di wilayah Gunung Geulis, Kabupaten Sumedang dan sekitarnya. Kegiatan ini merupakan bentuk praktik lapangan dari berbagai kemampuan yang telah diajarkan sebelumnya kepada para peserta oleh para pelatih/instruktur.

Baca Juga :  Polres Lombok Tengah Gelar Latihan Pra Operasi Pemilu 2024

Dalam arahannya, AKBP Kuswara menyampaikan bahwa latihan ini merupakan bagian penting dari proses pembentukan dan pematangan kemampuan personel muda Brimob agar siap menghadapi berbagai tantangan tugas ke depan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini bukan sekadar latihan fisik dan teknik, tapi juga membentuk mental, disiplin, serta kekompakan tim yang menjadi ciri khas pasukan Brimob.” tegasnya.

Sementara itu, Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Jabar, Kombes Pol. Donyar Kusumadji, S.I.K., dalam keterangannya menegaskan pentingnya latihan ini sebagai bekal awal pengabdian para personel remaja Brimob di tengah masyarakat. “Latihan berganda ini merupakan bagian dari pembinaan kemampuan dasar Brimob. Kami ingin memastikan bahwa setiap personel memiliki kesiapan fisik, mental, dan keterampilan teknis yang mumpuni sebelum benar-benar terjun ke lapangan. Ini adalah investasi untuk kualitas pengabdian ke depan,” ujar Kombes Donyar Kusumadji.

Baca Juga :  Peringatan Sumpah Pemuda ke 95, Kapolresta Pati Sebut Bersama Majukan Indonesia

Dengan semangat juang dan dedikasi tinggi, diharapkan seluruh peserta dapat mengikuti latihan dengan maksimal, menjaga keselamatan serta membawa semangat Bhakti Brimob Untuk Nusa dan Bangsa.

Bandung 26 April 2025

Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

Berita Terkait

“Kasat Pol PP Pangkalpinang Tutup Mata, Tambang Ilegal Teluk Bayur Menggila!”
Diduga Bos Akon Dalang di Balik 11 Kolektor Timah Ilegal di Laut Sukadamai Toboali.
Didukung 38 Angkatan Alumni, Andi Ina Kartika Sari Kembali Pimpin IKA SMANSA Periode 2025-2029
Sejumlah Alumni Lintas Angkatan Soroti Kinerja Panitia Kongres IV, Daulat Jaksa Chaerul Amir Maju Kandidat Ketum IKA SMANSA 2025-2029
Kenang Jasa Ulama dan Pahlawan Nasional, Kapolres Gowa Ziarah ke Makam Sultan Hasanuddin dan Makam Syekh Yusuf
Kapolsek Paotere Cek Kapal Penumpang, Fokuskan pada Keselamatan dan Kedisiplinan
AKBP Rise Sandiyantanti Hadiri Kunker Wamenhub: Kolaborasi Jaga Keamanan Transportasi
Marak Tambang Ilegal di Laut Sukadamai, 11 Kolektor Timah Diduga Terlibat.

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 10:38 WIB

Eratkan Silaturahmi Koramil 09/Putri Betung Laksanakan Komsos bersama pemuda di desa binaan

Rabu, 9 April 2025 - 07:48 WIB

Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Suri Musara

Jumat, 28 Maret 2025 - 14:33 WIB

Babinsa Koramil 09/ Putri Betung Wujudkan Suasana Keakraban dengan Warga Melalui media Komsos di Wilayah Binaan

Minggu, 23 Maret 2025 - 14:58 WIB

Sinergi TNI bersama Rakyat, Babinsa bantu bangun rumah warga

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:28 WIB

Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pembagian Takjil Gratis Kepada Pengguna Jalan Yang Melintas Di Depan Pendopo Gayo Lues

Jumat, 28 Februari 2025 - 00:06 WIB

Kapolres Gayo Lues Serahkan Daging Meugang Kepada Insan Pers

Kamis, 27 Februari 2025 - 15:48 WIB

Kodim 0113/ Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Kerja Bakti Pembersihan Mesjid

Jumat, 21 Februari 2025 - 17:24 WIB

Pisah Sambut Kasatresnarkoba, Kapolres Gayo Lues Ucapkan Terima Kasih

Berita Terbaru