Sambangi Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Ajak Warga Bersama Jaga Kamtibmas

MUHAMMAD MUHTAR

- Redaksi

Selasa, 22 April 2025 - 15:24 WIB

507 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sergai, (Detiktimur)

Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polres Tebingtinggi melalui Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Aiptu Dedy S. Saragih menunjukkan kepeduliannya terhadap warga binaan dengan melaksanakan kegiatan sambang ke Desa Gunung Pane Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) – Sumut, pada Selasa (22/4/2025).

Dikesempatan itu, Bhabinkamtibmas bertemu langsung dengan warga, termasuk Bapak Mislam dan beberapa tokoh masyarakat setempat. Dalam pertemuan itu, ia menyampaikan pesan penting terkait situasi Kamtibmas.

“Keamanan itu bukan hanya tugas polisi, tetapi tanggung jawab bersama. Untuk itu, mari bersama-sama meningkatkan rasa peduli dan menjaga lingkungan supaya tetap kondusif”, ujar Bhabinkamtibmas dalam himbauannya.

Tak hanya soal keamanan, Bhabinkamtibmas juga membahas masalah yang kini menjadi perhatian serius yaitu peredaran narkoba, perjudian online, serta maraknya geng motor dan balap liar di kalangan remaja. “Jangan biarkan anak-anak kita menjadi korban pengaruh negatif. Awasi dan ingatkan mereka agar tidak terlibat geng motor, balap liar, dan tidak menggunakan knalpot brong yang membuat resah warga”, tegasnya.

Baca Juga :  Program Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polres Pakpak Bharat Monitoring Dan Beri Pencerahan Kepada Petani

Bhabinkamtibmas juga mengingatkan pentingnya parkir kendaraan dengan aman dan penggunaan kunci ganda, guna mencegah pencurian sepeda motor yang sering terjadi akibat kelalaian.

Warga yang hadir menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan merasa lebih tenang dengan adanya perhatian serta keterlibatan langsung dari pihak Kepolisian dalam menjaga keamanan di desa mereka. (Muhtar)

Berita Terkait

Luar Biasa.!! Polsek Sibolga Sambas, Tangkap Pelaku Narkoba
Program Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polres Pakpak Bharat Monitoring Dan Beri Pencerahan Kepada Petani
Wakil Bupati Karo Pimpin Apel Gabungan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo
Bupati Karo Terima Kunjungan Ketua Umum Karo Foundation, Mayjen TNI (Purn) Musa Bangun
Kapolres Tanah Karo Pimpin Upcara Sertijab Sejumlah PJU, Kasat Intelkam, Kasat Binmas, Kasiwas, Kasikum dan Kasihumas

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 13:14 WIB

Aksi Humanis Kapolres AKBP Rise: Helm Gratis Demi Keselamatan Pengendara

Senin, 21 April 2025 - 08:54 WIB

Kartini Masa Kini: Polwan Polres Pelabuhan Makassar Tanamkan Akhlak Lewat Ngaji di TPA

Senin, 21 April 2025 - 08:53 WIB

Polwan Polres Pelabuhan Makassar Bagi Cokelat di Hari Kartini, Pengendara Tertib Dapat Hadiah!

Minggu, 20 April 2025 - 03:31 WIB

Sijago Merah Hanguskan 17 Rumah Warga di Jalan Abdul Kadir II Makassar

Kamis, 17 April 2025 - 15:52 WIB

Bentuk dari Keperdulian Kebersihan lingkungan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang Bersihkan Pasar Baru bersama warga

Kamis, 17 April 2025 - 14:19 WIB

Mewakili IKA SMANSA 82, Zainal Paliwang Nyatakan Mendukung Andi Ina Kartika Sari Kembali Pimpin IKA SMANSA 2025-2029

Kamis, 17 April 2025 - 11:08 WIB

Sigap dan Peduli, Bhabinkamtibmas Pattunuang Evakuasi Warga Sakit yang Tinggal Seorang Diri di Kosan

Kamis, 17 April 2025 - 11:07 WIB

Kapolsek Jadi Pahlawan Bagi Kakek 71 Tahun yang Kehilangan Modal Dagang

Berita Terbaru