Rayakan HUT Ke-70 SMAKARA di Momen Reuni Akbar Alumni, Yosepina : Ada 6 Agama di Sekolah Ini dan Bisa Tetap Berdampingan

REDAKSI

- Redaksi

Sabtu, 3 Agustus 2024 - 12:00 WIB

50114 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MAKASSAR – Hajatan spektakuler Reuni Akbar Alumni SMA Katolik Rajawali (SMAKARA) Makassar yang digelar bertepatan dengan perayaan puncak memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 (1 Agustus 1954 – 1 Agustus 2924) sekolah swasta ternama di kota berjuluk Anging Mammiri ini, berlangsung meriah dan penuh keseruan pada Sabtu (03/08/2024) mulai pagi hingga siang hari.

Sekitar 1.000-an orang yang terdiri dari alumni-alumni lintas angkatan, pengurus yayasan dan para guru serta anak didik yang sementara mengenyam pendidikan tingkat menengah atas, tampak memadati area lapangan tengah di bagian dalam sekolah beralamat Jl. Lamadukeleng, Kota Makassar ini mengikuti prosesi gawe akbar bertajuk “Meet & Greet (Bertemu dan Menyapa)” dengan penuh sukacita dan merasakan kegembiraan luar biasa.

Usai dibuka doa bersama, kemudian suguhan tontonan tari kreasi, atraksi drum band siswa-siswi sekolah itu, dan menyanyikan lagu mars SMA Katolik Rajawali, selanjutnya tampil Kepala Sekolah, Suster Yosepina Dariani, SJMJ, M.Pd memberikan sambutan dengan didampingi Ketua Umum Persaudaraan Alumni SMAKARA (PAS) Periode 2017-2023 Ir. Hj. Takudaeng Parawansa dan Ketua Panitia Reuni Akbar 2024 Dr. Selvi Josten, SpPK.

Dalam sambutannya, Suster Yosepina menegaskan jika saat ini di sekolah yang dipimpinnya terdapat7 sebanyak 1.162 siswa-siswi dari berbagai suku dan agama. Meski demikian diakuinya dalam belajar dan pergaulan kesehari-hari mereka, boleh tetap berdampingan, penuh keharmonisan dan senantiasa berjalan seiring tanpa ada sekat ataupun perbedaan dalam menghadapi suka maupun duka.

“Alangkah indahnya keberagaman yang tercipta di sekolah ini. Padahal ada 6 (enam) agama berbeda yang dianut para pelajar, tapi puji Tuhan perbedaan tersebut tak membuat mereka terpecah. Itu karena kerja keras seluruh tenaga pendidik di sekolah ini yang selalu berusaha menumbuh kembangkan tema keberagaman agar siswa-siswi bisa tetap berdampingan,” lantangnya yang spontan disambut riuh tepuk tangan hadirin.

Di akhir sambutannya, suster yang murah senyum ini menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh alumni lintas angkatan SMAKARA Makassar yang telah jauh-jauh datang dari berbagai kota di Indonesia hingga luar negeri untuk menginjakkan kembali kakinya di tanah Bumi Rajawali yang pastinya menyimpan sejuta kenangan indah ketika masih duduk di bangku kelas sekolah ini.

Selesai memberikan sambutannya di atas panggung acara, Suster Yosepina didampingi Ketua Yayasan Sekolah dan juga Ketua Umum PAS Ir. Hj. Takudaeng Parawansa serta Ketua Panitia Reuni Akbar Alumni SMAKARA Dr. Selvi Josten, SpPK berkesempatan berdiri di belakang meja yang diatasnya tersaji sebuah nasi tumpeng berukuran besar dan terdapat pula beberapa buah lilin.

Baca Juga :  Jaga Kondusivitas Pilkada, Satbinmas Polres Pelabuhan Makassar Tingkatkan Patroli Dialogis sebagai Cooling System

Lilin pun dinyalakan dan seluruh hadirin serentak menyanyikan lagu ulang tahun. Tak lama kemudian Suster Yosepina dan para pendampingnya yang sedang berdiri di belakang meja nasi tumpeng, secara serentak meniup api lilin-lilin itu hingga padam. Kemudian Takudaeng Parawansa dan Selvi Josten secara simbolis memotong nasi tumpeng dan memberikan pertama kepada Kepala Sekolah dan berikutnya buat Ketua Yayasan.

 

Hajatan sesi pertama dari Reuni Akbar Alumni SMAKARA 2024 yang terlaksana di halaman sekolah bagian dalam, semakin heboh dengan acara Fun Games yang dibuka oleh Andi Seto Gadhista Asapa (alumni SMAKARA yang mantan Bupati Sinjai 2 periode, dan kini Bakal Calon Walikota Makassar). Fun Games itu memperlombakan secara kelompok maupun individu, dimana pemenangnya mendapatkan hadiah-hadiah menarik yang disiapkan panitia bersama perusahaan sponsor.

 

(*)

 

Berita Terkait

Bentuk dari Keperdulian Kebersihan lingkungan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang Bersihkan Pasar Baru bersama warga
Mewakili IKA SMANSA 82, Zainal Paliwang Nyatakan Mendukung Andi Ina Kartika Sari Kembali Pimpin IKA SMANSA 2025-2029
Sigap dan Peduli, Bhabinkamtibmas Pattunuang Evakuasi Warga Sakit yang Tinggal Seorang Diri di Kosan
Kapolsek Jadi Pahlawan Bagi Kakek 71 Tahun yang Kehilangan Modal Dagang
Motivasi untuk Penerus Bangsa, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Sambangi Anak Santri
Satsamapta Polres Pelabuhan Makassar Hadirkan Rasa Aman Lewat Patroli Malam Humanis
Lakukan Eksebisi di Open Tournament Domino Makassar 2025, Gubernur Kaltara Kalahkan Ketua Umum PB PORDI
Debt Collektor Semakin Menjadi Jadi di Kota Makassar, Dimana Aparat Penegak Hukum ??

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 02:05 WIB

Cyberkriminal.com Akan Laporkan Pemilik Akun Instagram @Tanteee_ikkaaa ke Polisi Usai Tuding Wartawannya “Begal”

Jumat, 18 April 2025 - 20:54 WIB

Viralkan Wartawan Cyberkriminal.com PT ASWAR JAYA GROUP, Pemilik Akun Instagram Tanteee_ikkaaa di Laporkan ke Polisi 

Kamis, 17 April 2025 - 21:09 WIB

Ketua LMP Bangka Bingung : “Alat Bukti Kejahatan Ilegal Logging di TKP Hilang, Mungkin Habis Dimakan Rayap”

Kamis, 17 April 2025 - 15:52 WIB

Bentuk dari Keperdulian Kebersihan lingkungan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang Bersihkan Pasar Baru bersama warga

Kamis, 17 April 2025 - 14:47 WIB

Ketua DPW SIJI Aceh Ucapkan Selamat Harlah Pada PMII Yg ke 65

Kamis, 17 April 2025 - 11:08 WIB

Sigap dan Peduli, Bhabinkamtibmas Pattunuang Evakuasi Warga Sakit yang Tinggal Seorang Diri di Kosan

Kamis, 17 April 2025 - 11:07 WIB

Kapolsek Jadi Pahlawan Bagi Kakek 71 Tahun yang Kehilangan Modal Dagang

Rabu, 16 April 2025 - 20:19 WIB

Polres Bulukumba Terima Tim Sespim Polri Bahas Transformasi Pendidikan Menuju Polri Presisi

Berita Terbaru

ACEH TIMUR

Ketua DPW SIJI Aceh Ucapkan Selamat Harlah Pada PMII Yg ke 65

Kamis, 17 Apr 2025 - 14:47 WIB