Kolaborasi HIMA LPDP UNHAS 6.0 dan UNSA Gelar Sosialisasi Beasiswa LPDP 2025: “Menggapai Mimpi, Membangun Negeri”

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 10 Desember 2024 - 21:20 WIB

5080 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKTIMUR.COM, MAKASSAR – Senin (9 Desember 2024) – Himpunan Mahasiswa Penerima Beasiswa LPDP Universitas Hasanuddin (HIMA LPDP UNHAS) 6.0 bersama Universitas Sawerigading (UNSA) sukses menyelenggarakan Sosialisasi Beasiswa LPDP 2025 di Aula Lantai 2 UNSA. Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 12.00 WITA ini dihadiri oleh Rektor UNSA, mahasiswa, dosen, dan civitas akademika lainnya.

Dengan mengusung tema “Menggapai Mimpi, Membangun Negeri”, sosialisasi ini bertujuan memberikan wawasan mendalam mengenai peluang beasiswa LPDP, baik untuk studi di dalam negeri maupun luar negeri melalui berbagai jalur program yang tersedia.

Lurah HIMA LPDP UNHAS 6.0, Madani, S.Pd., M.Pd., yang juga penerima beasiswa reguler S3 Ilmu Linguistik, menekankan pentingnya sosialisasi ini sebagai langkah awal memahami proses pendaftaran dan manfaat LPDP. “Kami berharap sosialisasi ini tidak hanya memberikan inspirasi, tetapi juga menjadi jembatan bagi teman-teman untuk meraih beasiswa dan melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi,” ujarnya penuh semangat.

Rektor UNSA, Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H., pun turut memberikan semangat kepada para peserta untuk memanfaatkan kegiatan ini dengan maksimal. “Gunakan kesempatan ini untuk menggali informasi sebanyak mungkin. Kami berharap mahasiswa dan dosen UNSA dapat meningkatkan jenjang Pendidikan baik di dalam maupun di luar negeri dan memberikan kontribusi besar kepada institusi maupun masyarakat,” ujar beliau.

Dekan Fakultas Sastra, Dr. Nurfajriah Basri, S.Pd., M.Pd., yang juga hadir dalam kegiatan ini menekankan pentingnya beasiswa LPDP sebagai langkah strategis dalam mengembangkan potensi pribadi dan profesionalitas. Hal senada juga disampaikan oleh Kaprodi Fakultas Sastra, Nana Erna, S.Pd., M.Pd., yang berharap mahasiswa dan dosen UNSA dapat meningkatkan prestasi akademik, riset, dan publikasi ilmiah melalui program ini.

Baca Juga :  STIE Tri Dharma Nusantara Makassar Gelar Acara Yudisium dan Ramah Tamah Tahun Akademik 2023/2024

Kegiatan ini disambut antusias oleh para peserta yang aktif berdiskusi dan mengajukan pertanyaan kepada narasumber. Sosialisasi ini diharapkan menjadi pintu gerbang bagi mahasiswa dan dosen UNSA untuk meraih beasiswa LPDP, mendukung cita-cita Indonesia mencetak generasi emas 2045.

Kolaborasi ini menjadi langkah nyata memperkuat sinergi antar lembaga pendidikan dalam menciptakan sumber daya manusia yang unggul demi kemajuan bangsa.

Berita Terkait

Bentuk dari Keperdulian Kebersihan lingkungan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang Bersihkan Pasar Baru bersama warga
Mewakili IKA SMANSA 82, Zainal Paliwang Nyatakan Mendukung Andi Ina Kartika Sari Kembali Pimpin IKA SMANSA 2025-2029
Sigap dan Peduli, Bhabinkamtibmas Pattunuang Evakuasi Warga Sakit yang Tinggal Seorang Diri di Kosan
Kapolsek Jadi Pahlawan Bagi Kakek 71 Tahun yang Kehilangan Modal Dagang
Motivasi untuk Penerus Bangsa, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Sambangi Anak Santri
Satsamapta Polres Pelabuhan Makassar Hadirkan Rasa Aman Lewat Patroli Malam Humanis
Lakukan Eksebisi di Open Tournament Domino Makassar 2025, Gubernur Kaltara Kalahkan Ketua Umum PB PORDI
Debt Collektor Semakin Menjadi Jadi di Kota Makassar, Dimana Aparat Penegak Hukum ??

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 21:09 WIB

Ketua LMP Bangka Bingung : “Alat Bukti Kejahatan Ilegal Logging di TKP Hilang, Mungkin Habis Dimakan Rayap”

Kamis, 17 April 2025 - 15:52 WIB

Bentuk dari Keperdulian Kebersihan lingkungan, Koramil 1408-07/Ujung Pandang Bersihkan Pasar Baru bersama warga

Kamis, 17 April 2025 - 14:47 WIB

Ketua DPW SIJI Aceh Ucapkan Selamat Harlah Pada PMII Yg ke 65

Kamis, 17 April 2025 - 14:19 WIB

Mewakili IKA SMANSA 82, Zainal Paliwang Nyatakan Mendukung Andi Ina Kartika Sari Kembali Pimpin IKA SMANSA 2025-2029

Kamis, 17 April 2025 - 11:08 WIB

Sigap dan Peduli, Bhabinkamtibmas Pattunuang Evakuasi Warga Sakit yang Tinggal Seorang Diri di Kosan

Rabu, 16 April 2025 - 20:19 WIB

Polres Bulukumba Terima Tim Sespim Polri Bahas Transformasi Pendidikan Menuju Polri Presisi

Selasa, 15 April 2025 - 22:38 WIB

Motivasi untuk Penerus Bangsa, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Sambangi Anak Santri

Selasa, 15 April 2025 - 22:32 WIB

Satsamapta Polres Pelabuhan Makassar Hadirkan Rasa Aman Lewat Patroli Malam Humanis

Berita Terbaru

ACEH TIMUR

Ketua DPW SIJI Aceh Ucapkan Selamat Harlah Pada PMII Yg ke 65

Kamis, 17 Apr 2025 - 14:47 WIB