Polres Pelabuhan Makassar Siaga Penuh Amankan Arus Balik di Dua Pelabuhan Utama

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 8 April 2025 - 06:59 WIB

5024 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKTIMUR.COM, MAKASSAR, HUMDER — Arus balik libur Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi mulai memadati Pelabuhan Soekarno Hatta dan Pelabuhan Paotere, Makassar. Menyikapi hal itu, Polres Pelabuhan Makassar meningkatkan pengamanan dan pelayanan untuk memastikan perjalanan masyarakat berjalan lancar dan aman.

Pantauan di lapangan, sejumlah personel kepolisian tampak disiagakan di titik-titik strategis pelabuhan. Mereka tak hanya mengatur arus penumpang, tetapi juga aktif memberikan imbauan kepada masyarakat.

“Kami intens mengingatkan para penumpang untuk selalu memperhatikan barang bawaan mereka, jangan sampai tercecer atau tertukar. Keselamatan saat berlayar juga jadi perhatian utama kami,” ungkap Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, saat dikonfirmasi, Senin (7/4/2025).

Aipda Adil menambahkan, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap kapal-kapal yang akan berangkat demi memastikan kelayakan berlayar. Menurutnya, keselamatan penumpang tidak boleh ditawar, apalagi saat momen arus balik yang rawan kepadatan.

“Kami juga sudah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menyiapkan layanan kesehatan dan posko pelayanan terpadu. Jadi, masyarakat bisa merasa lebih aman dan nyaman,” katanya.

Baca Juga :  BIADAB! Wartawan Disekap, Dianiaya, Dirampok dan Diperas Mafia BBM dan Tambang Ilegal di Sijunjung

Peningkatan pengamanan ini dilakukan sejak H+1 Lebaran dan akan berlangsung hingga arus balik benar-benar dinyatakan selesai. Petugas disiagakan selama 24 jam penuh, termasuk di jalur-jalur pintu masuk dan keluar pelabuhan.

“Kami harap masyarakat tetap tertib, mengikuti arahan petugas, dan mengutamakan keselamatan selama dalam perjalanan,” tutupnya.

Dengan adanya pengamanan ketat ini, Polres Pelabuhan Makassar berharap momen arus balik Lebaran tahun ini berjalan aman, lancar, dan tanpa insiden yang mengganggu kenyamanan masyarakat./@²³

 

Info dari <a href=”https://tribratanewspolrespelabuhanmakassar.com” >Polres Pelabuhan Makassar</a>

Berita Terkait

Polres Bulukumba Terima Tim Sespim Polri Bahas Transformasi Pendidikan Menuju Polri Presisi
Motivasi untuk Penerus Bangsa, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Sambangi Anak Santri
Satsamapta Polres Pelabuhan Makassar Hadirkan Rasa Aman Lewat Patroli Malam Humanis
Satres Narkoba Polres Bukumba Ringkus 2 Pria, 37 Saset Sabu Siap Edar Berhasil Diamankan.
DPD PPA Kota Langsa Gelar Rakerda, Bahas Eksport Tripang ke Luar Negeri
Lakukan Eksebisi di Open Tournament Domino Makassar 2025, Gubernur Kaltara Kalahkan Ketua Umum PB PORDI
Debt Collektor Semakin Menjadi Jadi di Kota Makassar, Dimana Aparat Penegak Hukum ??
Tak Hanya Tugas, Polisi Juga Butuh Sehat! Polres Pelabuhan Makassar Gelar Senam Bersama

Berita Terkait

Sabtu, 29 Maret 2025 - 23:09 WIB

Pastikan Kesiapan Pengamanan Lebaran 2025 Aman Lancar, Kapolda Jabar Tinjau Posko KM 57

Sabtu, 29 Maret 2025 - 16:04 WIB

Solidaritas Tanpa Batas: Pembagian Parcel Lansia di BasCamp Viper – Never Die Bersama Pemuda Pancasila Jabar, IKB Brigez, dan Bapora

Sabtu, 29 Maret 2025 - 15:19 WIB

Antisipasi Kebutuhan Nasabah pada Ramadhan & Idul Fitri, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Secara Net sebesar Rp 6,13 Triliun di Jawa Barat

Rabu, 26 Maret 2025 - 04:11 WIB

Polri Periksa Saksi Tiga Oknum TNI Terkait Kasus Penjualan Senjata Api Lintas Provinsi ke KKB, Pemeriksaan Lanjut Diserahkan ke Kodam III/Siliwangi

Rabu, 26 Maret 2025 - 03:45 WIB

Keluarga Besar LSM TUAR BERSATU dan ORMAS BRIGEZ DPC CIBEUNYING KIDUL Gelar Santunan Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Senin, 24 Maret 2025 - 12:43 WIB

Polisi Selamatkan Wanita yang Coba Bunuh Diri di Jalan Raya

Selasa, 18 Maret 2025 - 16:14 WIB

SFB Berbagi Kebahagiaan: Bukber dan Bakti Sosial untuk Pejuang Kanker

Kamis, 6 Maret 2025 - 23:34 WIB

Satlantas Polres Subang Beri Hadiah Takjil buat Pengendara Tertib Berlalu Lintas Selama Ramadhan

Berita Terbaru