Ribuan Warga Antusias Serbu Pasar Sembako Murah “Terang Berkah Ramadhan” TJSL PLN

REDAKSI

- Redaksi

Jumat, 14 Maret 2025 - 04:16 WIB

5033 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKTIMUR.COM, PANGKALPINANG, 13 MARET 2025 – PLN Unit Induk Wilayah Bangka Belitung (PLN UIW Babel) sukses menggelar Pasar Sembako Murah Terang Berkah Ramadhan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat di bulan suci Ramadhan. Bertempat di Stadion Sepak Bola Depati Amir, Pangkalpinang, ribuan warga antusias mengikuti program ini untuk mendapatkan paket sembako berkualitas dengan harga terjangkau.

Sebanyak 1.000 paket sembako disediakan oleh PLN UIW Babel, yang berisi 5 kg beras premium, 1 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, dan 1 kg tepung terigu. Paket ini bisa didapatkan dengan membayar lebih murah dari nilai keseluruhan barang per paket nya, sehingga masyarakat mendapatkan manfaat besar dari program ini.

Senior Manager Teknik PLN UIW Babel, Dicky Hiwardi, yang meninjau langsung kegiatan tersebut menegaskan bahwa program ini tidak hanya bertujuan membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok, tetapi juga sebagai wujud kepedulian sosial PLN dalam banyak aspek.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berharap program ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan Ramadhan yang penuh keberkahan ini. Selain itu, seluruh hasil penjualan sembako ini akan disalurkan kembali untuk program tambah daya atau pemasangan baru listrik bagi fasilitas umum secara gratis, seperti sekolah, pondok pesantren, puskesmas, posyandu, rumah ibadah, panti sosial, dan fasilitas umum lainnya, sehingga manfaatnya dapat dirasakan lebih luas,” ujar Dicky.

Baca Juga :  MK Tolak Semua Gugatan Pemohon, Hidayat Arsani Sah Gubernur Bangka belitung

Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Budi Utama, serta perwakilan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Arif. Dalam kesempatan tersebut, Budi Utama mengapresiasi inisiatif PLN yang tidak hanya membantu masyarakat dengan sembako murah, tetapi juga berkontribusi pada peningkatan layanan listrik bagi fasilitas sosial.

“Langkah PLN UIW Babel ini sangat positif, karena selain membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, juga memberikan manfaat jangka panjang melalui peningkatan akses listrik bagi fasilitas umum yang melayani masyarakat luas,” ujar Budi Utama.

Sementara itu, General Manager PLN UIW Babel, Dini Sulistyawati, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen PLN dalam mendukung kesejahteraan sosial masyarakat.

“PLN terus berupaya memberikan manfaat bagi masyarakat, tidak hanya melalui layanan kelistrikan, tetapi juga melalui program sosial seperti ini. Kami berharap Pasar Sembako Murah dapat meringankan beban masyarakat, membantu program ketahanan pangan pemerintah, serta mempererat hubungan PLN dengan pelanggan dan pemerintah,” ujar Dini Sulistyawati.

Salah satu warga yang ikut serta dalam program ini, Ibu Zuraidah (66), menyampaikan rasa syukurnya atas terselenggaranya Pasar Sembako Murah ini.

Baca Juga :  BARETTA Lanjutkan Kegiatan Berbagi: Pembagian Sembako untuk Eks Gang Motor di Mako BARETTA

“Terima kasih kepada PLN. Program ini sangat membantu, terutama untuk persiapan kebutuhan pokok di bulan Ramadhan. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ungkapnya.

Melalui Pasar Sembako Murah Terang Berkah Ramadhan, PLN UIW Babel tidak hanya membantu masyarakat dalam memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau, tetapi juga memperkuat hubungan dengan pelanggan serta mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan sosial.

Media Sosial PLN UIW Babel:
📌 Facebook: PLN Wilayah Bangka Belitung
📌 Twitter/X: @PLNBabel
📌 Instagram: @PerusahaanListrikWBBL
📞 Narahubung:
M. Patriansyah
Manajer Komunikasi & TJSL PLN UIW Babel
📱 Telp. 0717-439300
📠 Fax. 0717-439600

Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi dalam menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Dengan visi Menjadi Perusahaan Global Top 500 dan #1 Pilihan Pelanggan untuk Solusi Energi. Next Chapter of Transformation PLN akan merealisasikan visi PLN melalui “Moonshots” dengan fokus Growth, Digital, Net Zero Emission serta Moonshot launchpad demi menghadirkan listrik untuk kehidupan yang lebih baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di Play Store dan App Store.

Tiem

Berita Terkait

Konsolidasi LMP Bangka ke DLHK Babel Terkait Kasus Illegal Logging di Rebo-Bangka
Sidang Praperadilan Rahmat Widodo: Pengadilan Negeri Pangkalpinang Kabulkan Permohonan
Update Kasus Penyelundupan Pasir Timah Di Belitung : Polda Babel Tetapkan 14 Orang Sebagai Tersangka
BARETTA Lanjutkan Kegiatan Berbagi: Pembagian Sembako untuk Eks Gang Motor di Mako BARETTA
BARETTA Bersama Eks Gang Motor Gelar Aksi Berbagi Takjil di Simpang Empat Jalan Mentok
Berantas Illegal Logging, LMP Bangka Siap Kawal Proses Hukumnya
MK Tolak Semua Gugatan Pemohon, Hidayat Arsani Sah Gubernur Bangka belitung
Polda Bangka-Belitung Gelar Patroli Perintis Presisi 2025

Berita Terkait

Senin, 24 Februari 2025 - 23:58 WIB

Pangdam XIV/Hsn Memimpin Sidang Pantukhir Penerimaan Cata PK TNI AD Gel. I TA 2025 Tingkat Sub Panpus Kodam XIV/Hsn

Minggu, 23 Februari 2025 - 17:38 WIB

Pengukuhan DPD LBH CCI Kabupaten Gowa Berlangsung Hangat dan Sakral

Sabtu, 15 Februari 2025 - 19:02 WIB

Kepsek SMPN 2 Sungguminasa Diduga Korupsi Anggaran Material Bekas Bangunan Sekolah

Rabu, 1 Januari 2025 - 19:46 WIB

Mencekam, Warga Panciro Kabupaten Gowa Diancam Ingin di Bunuh

Senin, 9 Desember 2024 - 07:35 WIB

Jalin Kerjasama, PT. Microtech Jaya Developers Tandatangani MoU dengan Koperasi Produsen Sumber Makmur

Jumat, 30 Agustus 2024 - 11:48 WIB

Pangdam XIV/Hsn Meninjau Pembangunan Rumdis Swakelola Bantuan Kasad

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 11:43 WIB

Peringati Kemerdekaan RI: LSM GMBI Wilter Sulawesi Selatan Laksanakan Upacara Pengibaran Bendera

Rabu, 14 Agustus 2024 - 06:12 WIB

Peringati Hari Pramuka Ke-63, Pamen Ahli Bid. OMP Mewakili Pangdam XIV/Hsn Hadiri Apel Besar Gerakan Pramuka Tingkat Daerah

Berita Terbaru