Meriahkan HUT Persit KCK Ke-78,Persit KCK Cab XXVI Dim 0113 Gelar Bakti Sosial Donor Darah

DETIK TIMUR

- Redaksi

Senin, 26 Februari 2024 - 09:05 WIB

5096 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Dalam rangka memperingati HUT ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana tahun 2024, Persit KCK Cabang XXVI Dim 0113 menggelar kegiatan bakti sosial donor darah di Aula Makodim 0113/Gayo Lues Blangkejern Kutacane Desa Penggalangan Kec. Blangkejeren Kab. Gayo Lues(26/02/2024).

Koordinator bakti sosial, Kapten Kav Parji, menyatakan bahwa kegiatan ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat seperti anggota Kodim Dim 0113/Gayo Lues dan anggota Persit KCK Cab XXVI sendiri, anggota FKPPI, dan Masyarakat Kab. Gayo Lues.

Dari 130 pendonor yang terdaftar, sebanyak 50 orang berhasil menyumbangkan darah sebanyak 50 kantong. Meskipun demikian, sebanyak 80 orang mengalami kegagalan donor dikarenakan berbagai alasan kesehatan seperti hipertensi, HB rendah, dan batuk pilek serta tenggang waktu baru melaksanakan donor darah bulan lalu.

Dandim Dim 0113/Gayo Lues Letkol Czi Yanfri Satria Sanjaya, M. Han menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. “Donor darah ini sangat positif untuk membantu rumah sakit ataupun PMI dalam ketersediaan darah bagi yang memerlukan,” ujarnya.

Kegiatan Donor darah di lakukan oleh PMI Cab. Gayo Lues dan Tim Medis dari RSUD Muhammad Ali Kasim Gayo Lues serta pengecekan Gula darah dan Asam urat serta pengecekan kesehatan lainnya.

Turut hadir pada kegiatan ini Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cab XXVI Dim 0113 Ny, Rika Yanfri Satria Sanjaya beserta seluruh pengurus. Menurut Ketua Persit Ny, Rika Yanfri Satria Sanjaya kegiatan ini bukan hanya sebagai perayaan semata, tetapi juga sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama. Donor darah dianggap sebagai upaya penyambung hidup yang berharga bagi masyarakat yang membutuhkan ujar Ketua Persit KCK Cab XXVI

Baca Juga :  Terkait Penangkapan Iskandar Muda Oleh Polisi, itu Dijebak

Dalam kegiatan ini Total Darah yang terkumpul dalam pelaksanaan tersebut sebanyak 50 Kantong dengan rincian :
a.Golongan Darah AB : 8 kantong.
b.Golongan Darah B : 11 kantong.
c.Golongan Darah A : 13 kantong.
d Golongan Darah O : 18 kantong.
Total : 50 Kantong
(Sumber Pasi Pers Kodim 0113/ Gayo Lues)

Berita Terkait

Sinergi TNI bersama Rakyat, Babinsa bantu bangun rumah warga
Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pembagian Takjil Gratis Kepada Pengguna Jalan Yang Melintas Di Depan Pendopo Gayo Lues
Kapolres Gayo Lues Serahkan Daging Meugang Kepada Insan Pers
Kodim 0113/ Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Kerja Bakti Pembersihan Mesjid
Pisah Sambut Kasatresnarkoba, Kapolres Gayo Lues Ucapkan Terima Kasih
Kapolres Gayo Lues Pimpin Upacara Sertijab Kasatresnarkoba
Satlantas Polres Gayo Lues Bagikan Brosur dan Imbau Tertib Berlalu Lintas kepada Pengguna Jalan
Kapolres Gayo Lues Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Seulawah 2025

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 01:00 WIB

Masyarakat Gampong Simpang Wie Keluhkan Penerima BLT Dana Desa Diduga Ada Ketidakadilan

Jumat, 28 Februari 2025 - 01:18 WIB

Setelah Diserang Surat Hoaks BPMA, Beredar Foto Makmun dan Fahrudin dengan Menteri Bahlil

Jumat, 28 Februari 2025 - 00:38 WIB

Bea Cukai Langsa Bersama Kejaksaan Aceh Timur Musnahkan 1 Juta Batang Rokok Ilegal

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:48 WIB

Pemerintah Aceh Tegaskan Pemberhentian Sulaimi Sebagai Sekda Aceh Besar Sudah Sesuai Aturan

Jumat, 14 Februari 2025 - 01:22 WIB

Orang Tua Siswa Korban Pemukulan Yang di Lakukan ASN di Kantor Cabang Wilayah Kota Langsa Keberatan

Kamis, 13 Februari 2025 - 13:37 WIB

Ketua Serikat Mahasiswa Islam Cabang Langsa Apresiasi Langsa Promotion Festival

Selasa, 11 Februari 2025 - 05:41 WIB

Action Mobile Bank Aceh Semua Lebih Mudah

Rabu, 29 Januari 2025 - 02:55 WIB

Memalukan, Warga Aceh, Indonesia Jadi Umpan Senjata di Negara Malaysia

Berita Terbaru