Ustadz Abdurrahman Thaib, Ex Napiter Siap Kawal Pemilu 2024 dan Bela Palestina dari Stigma Negatif Terorisme

DETIK TIMUR

- Redaksi

Minggu, 26 November 2023 - 08:29 WIB

5093 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Menyikapi dan mendukung pernyataan Kapolri yang meminta kepada jajarannya untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap sel tidur terorisme, Yayasan Pelita Bersatu Indonesia memastikan diri siap untuk bersinergi membantu peran polri meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi terorisme.

Dalam Pasal 4 UU Nomor 2 Tahun 2002 Tentang Kepolisian disebutkan bahwa Polri memiliki tujuan untuk ‘mewujudkan keamanan dalam negeri yang meliputi terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat, tertib dan tegaknya hukum, terselenggaranya perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat, serta terbinanya ketentraman masyarakat dengan menjunjung tinggi hak asasi manusia’.

Saat ini, dukungan kepada Palestina terkait agresi Israel dan gencatan senjata yang terjadi di Gaza, terus bergema ke berbagai daerah di Indonesia dari sejumlah organisasi masyarakat hingga lintas agama.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai salah satu organisasi yang terus menyuarakan dukungannya kepada Palestina, Ketua umum Yayasan Pelita Bersatu Indonesia, Ust. Abdulrahman Taib mengatakan, aksi bela Palestina memang harus terus digaungkan.

Namun secara tegas, Ia mengingatkan untuk tetap berhati-hati dan wajib meningkatkan kewaspadaan. Sebab, ditakuti ada pihak-pihak yang sengaja mengambil keuntungan dari aksi tersebut yang nantinya muncul stigma negatif terorisme sebagaimana pandangan Amerika.

Baca Juga :  Satgas TMMD Reguler Ke 119 Kodim Palangka Raya Resmi Ditutup

“Kewaspadaan memang perlu tapi dukungan ke Palestina tetap wajib digelorakan secara baik. Dan jangan dijadikan alasan untuk bertindak represif terhadap demo pro kemerdekaan Palestina,” kata Ust. Abdulrahman Taib melalui keterangan, Minggu (26/11/2023).

“Jadi kewaspadaan itu selalu penting. Dukungan terhadap Palestina tidak boleh diberi stigma negatif terorisme sebagaimana pandangan Amerika. Kita tetap teguh mendukung perjuangan masyarakat internasional untuk meraih Kemerdekaan Palestina,” sambungnya.

Ust. Abdulrahman Taib juga menghimbau, agar dukungan terhadap Palestina yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia sejalan dengan yang dilakukan oleh pemerintah. Misalnya dengan cara mengirimkan bantuan kemanusiaan bagi warga Palestina.

“Kita berharap tidak ada yang memancing di air keruh. Jangan sampai memindahkan konflik ke negeri kita sendiri, cukup kita dukung penuh upaya pemerintah melalui jalur diplomatik dan bantuan kemanusiaan,” jelasnya.

Pemilu Serentak 2024

Tak hanya itu saja, Ust. Abdulrahman Taib juga berharap Pemilu tahun 2004 mendatang dapat berjalan dengan aman dan lancar, tanpa adanya gangguan dari kelompok-kelompok yang tidak menghendaki pelaksanaan pesta demokrasi.

“Sehubungan dengan pelaksanaan Pemilu tahun 2024 kami berharap agar dapat berjalan dengan aman dan lancar dan tidak ada gangguan dari kelompok-kelompok intoleransi maupun dari kelompok yang tidak menghendaki pelaksanaan pemilu. Karenanya kami mengajak masyarakat dan semua pihak untuk ikut membantu mensukseskan pemilu tahun 2024,” ujar Abdulrahman.

Baca Juga :  Jumat Bersih, Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Lamenta Lakukan Gotong Royong

Pria yang merupakan mantan napi teroris yang sudah kembali ke pelukan NKRI ini, juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 nanti. Sebab, suara yang diberikan akan menentukan nasib bangsa dan negara Indonesia dalam beberapa tahun kedepan.

“Kami juga mengajak masyarakat yang sudah memiliki hak pilih untuk dapat menggunakan hak pilihnya dan tidak golput karena suara kita akan menentukan nasib bangsa dan negara Indonesia ke depan. Selain itu, segala bentuk yang berpotensi mengganggu jalannya pelaksanaan pemilu hendaknya dapat kita laporkan kepada pihak-pihak yang berwenang,” tutupnya.

Sebagai informasi, Yayasan Pelita Bersatu Indonesia merupakan sebuah organisasi yang bergerak dalam bidang pendidikan dakwah dan sosial kemasyarakatan yang dikelola oleh para mantan narapidana teroris khususnya yang berada di wilayah provinsi Sumatera Selatan. (Red).

Berita Terkait

Kapolres Wajo diminta Bertindak Segera Mafia BBM Bersubsidi di Wajo Berulah Lagi, Ancam Wartawan dengan Parang! 
Komunitas Papoto 96′ Makassar Gelar Bukber, Perkuat Silaturahmi dan Kebersamaan
Pangdam XIV/Hasanuddin Kunjungi Kodim 1414/Tator dan 1403/Palopo, Ajak Prajurit Jaga Kesehatan dan Keharmonisan Keluarga
Dugaaan Penyelewengan Dana Desa Air Buluh-Mendo Barat, Ketua LPM Bangka Mengeluhkan Kekurangan Dana Desa.
 Polisi Berbagi di Bulan Ramadan, Janda Lansia Buta Katarak di Desa Kolaka Terima Sembako
Dansatgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Hadiri Bersih-Bersih di Lapas Nunukan, dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61
Bareskrim Ungkap Kasus Penipuan Trading, Korban Alami Kerugian Rp105 M
PGIW Sulselra Gelar Silaturahmi dan Buka Puasa, Dr. Ir. Yonggris : Masalah Kemanusiaan dan Lingkungan Menjadi Misi Kita Bersama

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 03:44 WIB

Menuju Wilayah Bebas Korupsi, Rutan Siak lakukan rapat Percepatan Pemenuhan data dukung B03 2025

Kamis, 27 Februari 2025 - 17:18 WIB

Dukung Kebijakan Pemko Soal Tarif Parkir, Kepala Kordinator Parkir PT Yabisa Bambang Winarno : Revisi Dulu Perdanya Sebelum Perwakonya Diterapkan

Minggu, 23 Februari 2025 - 14:15 WIB

Warga Desa Bangun Saru Kampar Kiri Hilir Riau Minta dan Memohon Agar Presiden Dapat Membantu 

Jumat, 21 Februari 2025 - 22:45 WIB

Kapenrem 031/WB Riau Sigap Mendengar Unek-Unek dari Rekan Insan Pers

Kamis, 20 Februari 2025 - 00:05 WIB

Sah, Kampriwoto Pimpin Forkom SMA, SMK, SLB Negeri Se Riau

Senin, 3 Februari 2025 - 15:41 WIB

Diperiode Ke-2, M. Isa Lahamid Terpilih Kembali Secara Aklamasi Pimpin BPD KKSS Kota Pekanbaru Priode 2025-2030

Kamis, 23 Januari 2025 - 20:20 WIB

HUT Persit Ke-79, Persit KCK Ranting 3 Yonarhanud 13 Cabang XV PD I/Bukit Barisan Gelar Kegiatan Donor Darah

Kamis, 16 Januari 2025 - 20:07 WIB

BS Membantah Semua Apa Yang Dituduhkan Terhadap Dirinya, BS: Semua Pemberitaan Itu Tidak Benar

Berita Terbaru